Gelapnya Malam
Kegelapan malam didalam jiwa
Kuserahkan ketiadaanku kepadanya
Kurasakan ketakberdayaanku dihadapannya
Kubersujud dalam kepasrahan
Hingga tiada batas lagi kurasakan
Antara jiwa dengan tuhannya
Kecuali nafsu yang selalu menyelinap menghalang
Walau segala upaya tlah dilakukan
Tak kan dapat nafsu menghilangkan nafsu
Hanya nama Tuhannya yang dapat memadamkan
Lirih kulantunkan asma Al husna
Menerangi gelapnya jiwa
Kekita seberkas cahaya tlah menerangi jiwa
Menahan diri terhadap segala keinginan
Kurasa lebih utama
Dari pada membagi bagikan hadiah denga ria
Bila amalmu mengharap imbalan
Tanda tiada syukur dalam hidupnya
Bersukurlah dengan lidahmu
Bersyukurlah dengan hatimu
atau
Bersyukurlah dengan seluruh tubuhmu
Agar jiwa ini tak larut dalam kegelapan
By : Roch 10 Juli 2010
2 komentar:
wah puisinya bagus banget boss...membuka hati yang sangat dalam...terima kasih
http://asmanu.blogspot.com
Terima kasih atas kunjungannya, kami hanya sharing dalam menghadapi kehidupan,saya yakin tiap tiap insan punya kiat yang lebih tepat, melalui media ini kami ingin berbagi pengalaman ( maaf baru sempat kami jawab)
Posting Komentar